[Review]: Kaminomoto Hair Growth Accelerator
04:41
Hai hai beauties! Apa kabarnya
nih kalian? Semoga kalian selalu dalam keadaan sehat dan bahagia yaa hihi nah,
di postingan kali ini aku mau ngebahas lagi nih tentang perawatan rambut
rontok. So, I got this product from Nihon Mart. Pas ditawarin produk ini
aku baru sekali sih denger nama mereknya. Akhirnya aku cari tau tentang produk
ini. Nama produknya Kaminomoto.
Berikut sedikit tentang produk Kaminomoto:
KAMINOMOTO merupakan
produk hair-loss dan penumbuhan rambut dari Jepang yang sudah sangat terkenal
lebih dari 100 tahun. KAMINOMOTO sendiri sudah di kenal oleh masyarakat
indonesia berpuluh-puluh tahun dan terbukti bahwa KAMINOMOTO dapat membantu
untuk mengatasi kerontokan rambut serta dapat juga menumbuhkan
rambut baru. Semua produk KAMINOMOTO dapat di gunakan baik untuk pria dan
wanita.
Untuk mendapatkan hasil
maksimum, penggunaan KAMINOMOTO harus di pakai secara rutin setiap hari nya.
Setelah penggunaan rutin selama 1-2 bulan, maka dapat dilihat kerontokan rambut
nya berkurang. Setelah pemakaian rutin selama 4-6 bulan, maka dapat di lihat
kerontokan berkurang dan anak-anak rambut mulai tumbuh kembali. Sebagai
importir dan distributor Tunggal KAMINOMOTO Indonesia, maka kami menjamin bahwa
produk KAMINOMOTO yang kami sediakan 100% dari Jepang. Produk-produk KAMINOMOTO
Indonesia memiliki stiker distributor di setiap packaging KAMINOMOTO. (sumber:
kaminomotoindonesia.co.id)
Nah, produk yang akan aku review
ini adalah produk hair accelerator-nya
yang berfungsi untuk perawatan rambut rontok. Jadi, ini adalah produk buat kamu
yang punya masalah rambut tipis, rambut rontok dan bahkan bisa untuk
menghilangkan ketombe dan kegatalan pada rambut. Yuk kita bahas lebih dalam!
1. Packaging:
Dari segi packaging, aku liatnya kayak botol minuman keras gitu haha. Dan dia botolnya bener-bener
beling gitu jadi agak sedikit riskan dibawa kemana-mana dan agak berat. Aku
selalu naro produk ini ditempat yang aman supaya gak jatuh dan pecah. Ukurannya
itu 150 ml.
*maaf ya foto produknya udah kepake sebagian, gak full hehe*
*tampak depan produk*
*tampak belakang produk*
2. Ingredients:
- Allantoin
(menghilangkan ketombe dan gatal-gatal).
- D-pantothenyl alcohol
(mendorong pertumbuhan sel baru dan ,mengurangi inflamasi pada kulit kepala).
- Kamigen K
(mempercepat pertumbuhan rambut baru dengan mendorong pertumbuhan sel dan
melancarkan peredaran darah).
- Pyridoxine
hydrochloride (mencegah ketombe).
- Kamigen e
(mempercepat pertumbuhan rambut baru dengan mendorong pertumbuhan sel dan
melancarkan peredaran darah).
- Hinokitiol (mendorong
pertumbuhan sel rambut dan akar rambut. mempunyai fungsi antiseptik untuk
mengurangi kegatalan dan ketombe)
- β-glycyrrhetinic acid
(menghilangkan ketombe dan gatal-gatal, membuat kulit kepala sehat).
- Capsicum tincture
(mendukung pertumbuhan rambut baru dengan melancarkan peredaran darah dan sel
rambut baru).
- Neotakanal
(mengaktivasikan akar rambut untuk mempercepat pertumban rambut baru. mempunyai
fungsi antiseptik untuk mengurangi kegatalan).
-Lain-lain:
Rosmarinus officinalis (rosemary) leaf extract, Glycerin, Menthol, Alcohol denat, Fragrance, Water.
Rosmarinus officinalis (rosemary) leaf extract, Glycerin, Menthol, Alcohol denat, Fragrance, Water.
Jadi, bahan- bahan yang terkandung di dalam produk ini
memang bahan-bahan yang ampuh untuk menumbuhkan rambut, mencegah kerontokan,
kegatalan, dan juga ketombe.
3. Texture & fragrance:
Tekstur produknya cair kaya air. Sama lah yaa kaya produk hair tonic lainnya. Wanginya menurut aku
gak terlalu menyengat dan masih enaklah di hidung haha
4. How To Use:
Caranya
adalah sama seperti pemakaian hair tonic
kebanyakan, tuangkan Kaminomoto Hair Growth Accelerator ke kulit kepala kamu dan pijit
selama 1-2 menit supaya produknya meresap ke kulit kepala. Pemakaiannya dua kali sehari, setiap pagi dan
sebelum tidur, karena claim-nya
katanya Kaminomoto Hair Growth Accelerator dapat bekerja secara sempurna pada
malam hari pada waktu kita tidur. Di pakai rutin setiap hari untuk hasil yang
maksimal. Penggunaan yang tidak teratur akan mengurangi tingkat keberhasilan.
Dan satu botol Kaminomoto bisa di pakai kira-kira selama 3 minggu. Produk ini
juga bisa di pakai oleh pria dan wanita.
5. Price & Where
to Buy:
Harganya Rp 230.000,00 dengan ukuran 150 ML. Kamu bisa beli
produk ini di website Nihon Mart.
Klik disini
untuk melihat dan membeli produk
6. Review after 1
month:
Setelah pemakaian 1 bulan, rambut
rontok mulai berkurang kalau aku lagi nyisir rambut, dan di bagian-bagian yang
aku aplikasiin produknya itu udah tumbuh rambut kecil-kecil. Dan kalau rambut
baru kering abis keramas kan biasanya suka keliatan yah rambut-rambut tipisnya,
nah aku ngalamin hal itu. Tapi aku belum ngerasain yang rambutku jadi tebel
lagi karena memang baru 1 bulan pemakaiannya. Memang harus teratur bangetsih
makenya setiap hari pagi dan malam. Dengan pemakaiannya yang lebih rutin itu
akan terlihat banget hasilnya. Dan menurut aku harganya affordable dan worth it,
jadi aku rekomendasiin produk ini buat kalian-kalian yang punya masalah rambut
rontok dan tipis. Semoga membantu yaa :)
Untuk informasi lebih lanjut kunjungi website:
X O X O,
RONA PERMATA
permata4rona@gmail.com
See you on another post, Beauties! <3
3 comments
semoga beneran bikin tebal yah [ngarep, karna desperado] . . .
ReplyDeletekak Rifqa aku juga desperado nih mau nebelin rambut huhu.
DeleteIya ini mau coba abisin satu botol dulu semoga signifikan hasilnyaa :")
wahh keren, bisa membantu mengatasi rambut rontok..
ReplyDelete